Sunday, August 17, 2008

Hai Christ Army!!!!

Bagi saudara semua yang mau berbagi berkat lewat kesaksian hidup saudara menang atas masalah bersama Jesus, saudara bisa tulis lewat komentar di bawah post ini, setiap ada kesaksian yang masuk akan saya tampilkan langsung di halaman depan ok bro and sist thanks GBU

Pendeta dan Singa

Pendeta dan Singa
Maret 8, 2008 — michaeljs

Seorang pendeta baru saja selesai memberitakan injil di desa sebelah. Dalam perjalanan pulang, karena hari sudah hampir malam, ia pun nekat untuk mengambil jalan pintas, melewati hutan belantara.

Di tengah hutan, ia bertemu seekor Singa yang kelihatannya sangat lapar. Ia pun berlutut dan berdoa,

“Tuhan, tolong tutuplah mulut Singa ini, agar dia tidak bisa menerkam aku”.

Ketika selesai berdoa, ia melihat sang Singa juga sedang berdoa. Sang Pendeta pun mengucap syukur,

“Oh, Tuhan, terima kasih. Kau telah memberiku seekor Singa yang baik”. Sang Singa pun lalu berkata,

“Betulll !!!, aku adalah Singa yang baik. Aku selalu berdoa mengucap syukur sebelum menyantap makananku”.

Tujuan Adanya Masalah Dalam Hidup Kita

Masalah-masalah yang kita hadapi bisa membuat kita jatuh atau bertumbuh, tergantung dari bagaimana cara kita menanggapinya. Sangat disayangkan banyak orang gagal untuk melihat bagaimana Tuhan menggunakan masalah untuk kebaikan mereka. Mereka lebih memilih untuk bertindak bodoh dan membenci masalah-masalah mereka daripada menghadapi dan merenungkan kebaikan apa yang bisa mereka dapat dari masalah-masalah tersebut.

Ada lima cara Tuhan menggunakan masalah-masalah dalam kehidupan kita untuk menjadi sesuatu kebaikan bagi kita:

1. Tuhan menggunakan masalah untuk MENGARAHKAN kita. Kadang-kadang Tuhan harus menyalakan api di bawah kita untuk membuat kita tetap bergerak. Sering kali masalah yang kita hadapi akan mengarahkan kita ke arah yang baru dan memberikan kita motivasi untuk berubah. Ada kalanya masalah menjadi cara yang Tuhan pakai untuk menarik perhatian kita.
2. Tuhan menggunakan masalah untuk MENGUJI kita. Manusia bagaikan teh celup... jika anda ingin tahu apa yang ada di dalamnya, celupkan saja ke dalam air panas! Tuhan kadang ingin menguji kesetiaan kita melalui masalah-masalah yang kita hadapi. "Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan, sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan." (Yakobus 1:2-3).
3. Tuhan menggunakan masalah untuk MENGOREKSI kita. Ada pelajaran-pelajaran yang hanya dapat kita pelajari melalui penderitaan dan kegagalan. Mungkin waktu kita masih kecil orang tua kita mengajar kita untuk tidak boleh menyentuh kompor yang panas. Tetapi mungkin kita baru benar-benar belajar justru setelah tangan kita terbakar. Kadang-kadang kita baru bisa menghargai sesuatu... kesehatan, teman, hubungan..., saat kita sudah kehilangan. "Bahwa aku tertindas itu baik bagiku, supaya aku belajar ketetapan-ketetapan-Mu." (Mazmur 119:71).
4. Tuhan menggunakan masalah untuk MELINDUNGI kita. Suatu masalah bisa menjadi berkat jika masalah tersebut menghindarkan kita dari bahaya. Tahun lalu ada seorang Kristen yang diberhentikan dari pekerjaannya karena ia menolak untuk melakukan sesuatu yang tidak etis bagi bossnya. Ia menjadi mengganggur, tetapi justru dari masalah itulah ia terhindar dari ditangkap dan dimasukan ke dalam penjara, karena setahun kemudian tindakan boss itu terbongkar. "Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan..." (Kejadian 50:20).
5. Tuhan menggunakan masalah untuk MENYEMPURNAKAN kita. Jika kita menanggapi masalah dengan cara dan pandangan yang benar, masalah tersebut bisa membentuk kita. Tuhan lebih memperhatikan karakter kita daripada kenyamanan kita. Hanya hubungan kita dengan Tuhan yang akan kita bawa sampai kekal. " ... Kita malah bermegah dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan, dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan. Dan pengharapan tidak mengecewakan, karena kasih Allah telah dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus yang telah dikaruniakan kepada kita." (Roma 5:3-4)

bible says today

janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan.
Yesaya 41:10

Tuesday, August 12, 2008

Job vacancy at Rentokil Initial



We are part of Rentokil Initial Plc, UK, and the world’s largest business services company operating in over 40 countries and currently a market leader in the industry with branch offices throughout Indonesia seeking qualified candidates for the position of :


Senior Operational Manager for Jakarta & Surabaya
(Jakarta, Surabaya)

Responsibilities:

* Sells and promotes company’s services and products
* To explore business opportunity and achieve the sales target
* Motivate, coach, and lead the branch team (Sales, Service and Admin Department)
* Implements sales plan effectively and efficiently
* Maintain good relations with internal and external clients / providers / other related parties (client visit, prompt respond for complain, internal/external meeting, etc)

Requirements:

* Hold min S1 degree from any major but S2 overseas is preferable
* Minimum 3 years of experience in managing business unit as Branch Manager/Operational Manager/Regional Manager with proven track record
* Target oriented, proactive, enthusiasm, high achievement motivation
* Good communication & negotiation skill
* Fluently in English is a must
* Possess own car is a must

The Rewards:
# Industry standard basic salary
# Car/traveling Allowance
# Annual incentive
# Training and career development plan
send your full resume by e-mail to :
hr.id@rentokil-initial.com

Friday, July 18, 2008

Kijang memang tiada duanya

Suatu hari Raja Daud yang gemar berburu dibuat jengkel oleh kijang buruannya, yang seolah-olah mengejek dirinya. Entah mengapa, tidak
seperti biasanya, kali ini bidikan Raja Daud meleset.

Karena berkali-kali panahnya tidak mengenai sasaran, akhirnya dengan lelah dan putus asa, Raja Daud beristirahat di bawah pohon dan bergumam, "Kijang memang tiada duanya."

All About Melayani Tuhan

Pelayan Tuhan Sejati





Yohanes 12:26

“ Barangsiapa melayani Aku, ia harus mengikut Aku dan dimana Aku berada, di situpun pelayanku akan berada. Barangsiapa melayani Aku, ia akan dihormati Bapa”

Sungguh merupakan suatu anugerah bagi siapapun di dunia ini yang dapat melayani Tuhan kita.

Ironisnya, kebanyakan pelayan Tuhan di zaman ini tidak memiliki mental sebagai pelayan Tuhan

Sikap mereka dalam melayani Tuhan tidak mencerminkan bahwa mereka adalah pelayan raja segala raja. Tuhan diatas segala galanya di bumi ini.

Bersungut sungut dan melayani seenaknya sendiri, sesuai dengan kenyamanan mereka.
Padahal di ayat diatas disebutkan bahwa siapapun melayani Tuhan harus mengikuti Dia.

Ini berarti dimanapun Tuhan mau menempatkan kita, kita harus menerimanya dengan hati besar dan memberikan yang terbaik.

Ada beberapa hal yang mencerminkan sikap pelayan Tuhan sejati:

Available for Him
Tuhan tidak membutuhkan orang orang yang pintar melainkan memerlukan orang yang bersedia melayani Dia. Karena Tuhan dapat memakai orang orang yang biasa melakukan hal hal yang luar biasa

Bertanggung Jawab
Pertanggung jawaban pekerjaan Tuhan tidak hanya kepada gembala sidang saja melainkan kepada Tuhan juga. Peduli kepada pekerjaan yang dipercayakan merupakan hal yang sangat penting di dalam melayani Tuhan

Mencerminkan Kasih
Gereja merupakan organisasi non profit yang dimotori oleh roh kudus.
Hal pertama di dalam 9 buah roh adalah Kasih, ini berarti kasih adalah hal yang sangat penting di dalam melayani
Tidak melayani dengan motivasi keuntungan melainkan melayani karena mengasihi orang orang sesama jemaat dan non jemaat.

Cerdik seperti ular tulus seperti merpati
Pada era globalisasi sekarang ini, orang orang gereja harus lebih pintar daripada orang sekuler. Kita harus lebih cerdik didalam memenangkan jiwa2, merencanakan event2 besar dan mengatur keuangan.

Di bagian akhir tersebut dikatakan bahwa siapa yang melayani Tuhan akan dihormati Bapa.

Untuk mendapatkan hormat dari bapa surgawi kita itu adalah hadiah terbesar yang dapat kita miliki